PELAKSANAAN SOSIALISASI PENGARUH GADGET PADA SISWA - SISWI SD NEGERI 1 BIAUNG KABUPATEN TABANAN

Ni Wayan Indira Cahyani, Kadek Julia Mahadewi

Abstract


Kemajuan teknologi sangat pesat dan semakin canggih. Banyak teknologi canggih yang telah diciptakan membuat perubahan yang begitu besar dalam kehidupan manusia di berbagai bidang. Dengan perkembangan teknologi penggunaan teknologi gadget pada saat ini tidak mengenal umur mulai dari orang dewasa hingga anak-anak usia pendidikan dasar pun sudah menggunakannya. Sehingga pengunaan gadget tersebut banyak berdampak negatif yang ditimbulkan seperti kecanduan game online, yang dapat menyababkan anak-anak lambat dalam memahami pelajaran, dan dapat menyebabkan radiasi karena terlalu sering bermain gadget. Permasalahan yang terjadi bagaimana upaya dalam mengurangi kecanduan gadget pada siswa - siswi SD Negeri 1 Biaung dan bagaimana siswa – siswi SD Negeri 1 Biaung dalam menanggapi siswa-siswi yang kecanduan gadget, salah satu upaya yang dapat dilakukan adalah edukasi mengenai pengaruh kecanduan gadget. Metode yang digunakan untuk memetakan permasalahan yang ada di SD Negri 1 Biaung adalah observasi lapang, lalu dilakukan penyuluhan dan pelatihan secara langsung kepada siswa – siswi SD Negri 1 Biaung. Tujuan dari pelaporan ini adalah memberikan ilmu pengetahuan dan mengimplementasikan secara nyata kepada siswa-siswi SD Negeri 1 Biaung. Penulis ingin mengajak siswa-siswi untuk dapat mengurangi kecanduan gadget dan menggunakan gadget sesuai dengan kebutuhan agar tidak menyebabkan efek kecanduan yang berdampak negatif. Hasil dari kegiatan ini adalah siswa- siswi mulai menyadari dampak dari pengaruh gadget dimasa yang akan dating dan meningkatkan minat belajar para siswa – siswi di sekolah.


Keywords


sosialisasi, pendidikan, pengaruh gadg

Full Text:

PDF

References


, A. H. (2021). Sosialisasi Dampak Positif Dan Negatif Game Online Bagi Anak Sekolah Dasar. Jurnal PkM Pemberdayaan Masyarakat.

Asro, M. (2020). Kegiatan Kuliah Kerja Nyata Bagi Peserta Anak Didik Pada Sosialisasi Pengaruh Gadget. Jurnal Ilmiah Pengabdian Kepada Masyarakat.

Efastri, S. M. (2022). Perbedaan Kemampuan Bersosialisasi Anak yang Mengalami Kecanduan Gadget dengan yang tidak. Jurnal Obsesi, 10.

Gusman, D. T. (2022). Sosialisasi Dampak Positif Penggunaan Gadget Bagi Siswa. Jurnal UMJ.

Handayani, L. (2020). Edukasi Pola Asuh Dan Bahaya Penggunaan Gadget. Jurnal Pengabdian kepada Masyarakat UBB Vol. 7 No.1.

Hendriani, M. (2022). Sosialisasi Dampak Penggunaan Gadget Yang Tidak Tepat Dan Berlebihan Terhadap Anak Di Era Digital. Jurnal Amaliah.

Rini, N. M. (2021). Dampak Penggunaan Gadget Terhadap Perilaku Sosial Anak Usia Sekolah Dasar. Jurnal Educatio

Veronike.E.T.Salem. (2021). Sosialisasi Dampak Penggunaan Gadget Anak Usia Dini pada Ibu-Ibu di Jemaat Nafiri Malalayang 1. Jurnal Ilmiah .




DOI: https://doi.org/10.31326/jmp-ikp.v6i1.1632

Refbacks

  • There are currently no refbacks.


Creative Commons License
This work is licensed under a Creative Commons Attribution 4.0 International License.