Lembaga Penjaminan Mutu Universitas Trilogi mengucapkan selamat kepada Program Studi Ekonomi Pembangunan atas pencapaian Peringkat Akreditasi BAIK SEKALI dari LAMEMBA.
Prestasi ini merupakan hasil dari kerja keras, inovasi, dan komitmen seluruh civitas akademika dalam menjaga dan meningkatkan mutu pendidikan secara berkelanjutan.
Kami yakin pencapaian ini menjadi langkah awal menuju kualitas yang lebih tinggi dan dampak yang lebih luas. Teruslah berinovasi mencetak ekonom muda yang kreatif, tangguh, dan siap berkontribusi nyata bagi masa depan bangsa.
LPM Universitas Trilogi akan terus mendampingi seluruh unit dan program studi untuk memastikan sistem penjaminan mutu berjalan efektif, adaptif, dan memberikan nilai tambah nyata.
Bersama, kita bangun Trilogi yang unggul, relevan, dan berdampak.