Universitas Trilogi memberikan santunan kepada anak yatim pada acara buka bersama yang dilaksanakan pada Kamis (7/6). Bertempat di Mesjid As Salam Universitas Trilogi para anak yatim yang tinggal di sekitar kampus teknopreneur ini juga meriahkan acara santapan rohani. Hadir sebagai penceramahnya yaitu Ustadz Asep Supriatna.
Dalam tausiahnya yang dihadiri 100 anak yatim itu, salah satu pendiri gerakan Cinta Qur’an ini menuturkan tentang keberkahan Ramadhan. Menurutnya Ramadhan bisa sama, tapi berkahnya beda.
“Tentunya kita harus bahagia menjalankan aktifitas Ramadhan ini, karena bulan ini adalah bulan yang pernuh berkah dan kebaikan. Oleh karena itu perlu upaya dan pemahaman agar maksimal dalam mengisi ibadah – ibadah di bulan Ramadhan. Jangan sampai tebalik, mendahulukan yang sunahnya tapi yang wajib diabaikan,”sampainya
Rektor Universitas Trilogi, Dr. Aam Bastaman dalam sambutannya mengatakan bahwa seharusnya Ramadhan dapat kita jadikan momentum untuk kembali mengevaluasi diri sekaligus memperkuat moralitas.
“Ramadhan juga dapat dijadikan landasan untuk menguatkan moralitas kita. Agar kita bisa terhindar dari berbagai perbuatan yang tidak baik, perbuatan yang tidak pantas untuk kita lakukan. Tentunya hal ini bisa kita dapatkan dengan mentauladani dari tauladan kita, Nabi Muhammad SAW,” sampainya.
Selanjutnya, dosen Magister Manajemen ini juga mengucapkan mohon maaf lahir dan bathin kepada seluruh dosen, karyawannya serta para undangan yang hadir. “Semoga kita bisa meraih predikat ketaqwaan serta kembali pada keadaan fitrah,” ucapnya.
Selain melakukan buka bersama dan santunan anak yatim yang bertepatan pada 22 Ramadhan ini, Universitas Trilogi juga aktif menghidupan aktifitas Ramadhannya. Diantaranya adalah tausiah ba’da dzuhur, buka bersama harian, tadarus bersama, sholat tarawih, dan juga pelaksanaan sholat ied Idul Fitri di 1 syawal nanti.